Macbook Shortcut

Macbook Shortcut

Macbook Shortcut – Pernahkah anda mendengar Macbook Shortcut? Tentu saja pernah, saat mencari informasi tentang seputar Macbook tentu ada istilah Shortcut. Meski sering terdengar, tetapi Macbook Shortcut itu sendiri apa dan bagaimana tidak banyak yang tahu.

Umumnya bagi anda yang pertama kali mencoba untuk menggunakan perangkat Apple tersebut, tentu rasa ingin tahu mulai muncul seputar Macbook Shortcut tersebut. Namun rata-rata dari informasi sumber yang ada, bukan Macbook Shortcut akan tetapi Mac Keyboard Shortcut, jadi mungkin saja agar lebih mudah disingkat dengan Macbook Shorcut.

Pada perangkat Macbook, di dalamnya terdapat 4 tombol yang bisa di anggap istimewa seperti fn, control, option dan command. Salah satu misalnya pada saat anda ingin melakukan copy & paste, mungkin saja anda mencari cara cepat dengan menggunakan kombinasi tombol ctrl+c dan ctrl+v.

Akan tetapi semua tidak bekerja semestinya? Hmm, tentu saja tidak berfungsi karena yang benar yakni kombinasi tombol command + c dan command + v. Tentu tak banyak yang tahu jika tombol command sebagai pengganti tombol ctrl di perangkat windows. Sama halnya jika anda ingin melakukan bold, italic, underline dan lain sebagainya jika ingin menggunakan key shortcut untuk lebih mudahnya bisa dengan menggunakan tombol kombinasi command.

Baca Juga : MacBook Termurah

Dari hal-hal di atas mungkin anda sudah mulai sadar tentang Macbook Shortcut, istilah lainnya adalah langkah mempermudah melakukan sesuatu seperti Copy Paste, Underlined, Rata Kanan Kiri dan masih banyak lagi tanpa harus melakukan secara manual. Lalu untuk memudahkan penyebutan pada perangkat Apple maka dikatakanlah Macbook Shortcut.

Bukan hanya itu, bahkan masih banyak shortcut key yang harus anda ketahui agar nantinya saat anda benar-benar menggunakan perangkat Macbook lebih cepat beradaptasi dengan segala perubahan kebiasaan yang dari Laptop jenis lainnya ke Macbook. Pasalnya Laptop dan Macbook sendiri mengusung banyak perbedaan menonjol.

Dibawah ini ada beberapa Shortcut Key atau Macbook Shortcut yang bisa anda simak.

Beberapa Macbook Shortcut Yang Perlu Diketahui

Command + W

Untuk mengeluarkan aplikasi yang sedang digunakan, anda bisa menggunakan tombol Command + W. Kemudian tekan shortcut option + command + w untuk mengeluarkan semua aplikasi yang sedang berjalan.

Command + Y

Bagi beberapa orang tentu ingin melihat informasi dari sebuah item seperti file, folder tau pun aplikasi. Cara mudah agar kita bisa melihat informasi tersebut yakni melalui fitur yang namanya “Quick Look”. Dengan cara itu kita dipandu untuk melihat informasi item dengan langkah klik kanan pada item yang diinginkan, nantinya akan muncul ops Quick Look. Singkatnya, pilih item yang diinginkan laku tekan tombol command + y.

Command + Comma (,)

Sedangkan langkah untuk melakukan suatu hal, misalnya anda sedang menggunakan aplikasi untuk bekerja dan anda ingin membuka menu Preferences. Namun anda harus membuka melalui menu bar baru memilih opsi preferences tersebut. Padahal anda bisa meringkas dengan Macbook Shortcut yakni Command + Comma (,).

Command + M

Key Shortcut lainnya juga masih banyak dengan membawa fungsi masing-masing. Salah satunya lagi adalah “Command + M” yang bisa digunakan untuk meminimize aplikasi yang kala itu sedang digunakan. Caranya dengan menekan tombol kombinasi Option + Command + M.

Command + Shift + A

Anda juga bisa menggunakan kombinasi tombol Command + Shift + A ketika sedang di Dekstop atau Finder. Fungsinya adalah membuka folder aplikasi.

Itulah beberapa tombol cepat atau Key Shortcut pada Macbook yang telah disampaikan, semoga bermanfaat.

About vina

Fangirl Apple , a Moms and Tech Enthusiast yang kini ingin berbagi dan mengajak kamu untuk tahu lebih banyak tentang Apple Product. Terimakasih udah baca tulisan aku :D Besok datang lagi yach :D

Check Also

Perbedaan Macbook dan laptop

Perbedaan Macbook dan Laptop

Perbedaan Macbook dan Laptop – Kali ini kita akan membahas tentang perbedaan Macbook dan laptop …