Cara Melacak HP iPhone yang Hilang

Jangan Panik! Cara Melacak HP iPhone yang Hilang, Sangat Easy Peasy

Tidak hanya di Android saha, iPhone yang hilang juga bisa dilacak. Cara melacak iPhone yang hilang sangat mudah, ada fitur khusus yang bisa dimanfaatkan pengguna untuk menemukan iPhone yang hilang.

Fitur tersebut adalah Finf My iPhone, yang terkoneksi dengan iCloud. Bahkan tidak hanya iPhone saja, namun produk Apple lainnya seperti iPad, iMac dan Apple Smartwatch.

Cara Melacak HP iPhone yang Hilang

iPhone adalah smartphone eksklusif buatan Apple, yang harganya lebih mahal dibandingkan dengan smartphone Android kebanyakan.

Baru-baru juga sudah rilis iPhone 13 terbaru, yang harganya bisa mencapai 20 jutaan lebih, tergantung dari storage yang dimilikinya.

Jadi bayangkan sendiri, berapa kerugiannya jika iPhone tersebut hilang. Apalagi jika masih baru beli, pasti sangat disesali.

Namun tidak perlu khawatir, sudah ada cara melacak HP iPhone yang hilang, yaitu dengan menggunakan fitur Find My iPhone.

Berkat fitur ini, iPhone yang hilang bisa dilacak dengan mudah, tentunya dengan hasil yang akurat. Berikut bisa disimak step atau cara melacak HP iPhone yang hilang :

Baca Juga Cara Mengaktifkan Hotspot di iPhone Dengan Mudah

1. Cara Melacak HP iPhone yang Hilang dengan Aktifkan Fitur Find My iPhone

Cara Mencari iPhone yang Hilang

Cara melacak HP iPhone yang hilang dengan fitur Find My iPhone hanya bisa dilakukan setelah mengaktifkan fitur tersebut.

Jika belum aktif, fitur Find My iPhone tidak bisa digunakan sama sekali. Jadi untuk jaga-jaga jika iPhone hilang, jangan lupa untuk mengaktifkan fitur Find My iPhone.

Berikut langkah-langkahnya :

  • Masuk ke Setting di HP Apple.
  • Pilih Apple ID.
  • Pilih menu iCloud.
  • Pilih menu Find My iPhone.
  • Jika sudah, aktifkan dengan menggeser tombol Find My iPhone, Send Last Location, Enable Offline Finding.
  • Selesai, hal ini akan memudahkan pengguna iPhone untuk melacak smartphone mereka yang hilang.

2. Cara Melacak HP iPhone yang Hilang dengan Menggunakan Fitur Find My iPhone

Cara Melacak iPhone Hilang

Nah, setelah fitur Find My iPhone diaktifkan, sekarang waktunya melacak HP iPhone yang hilang tersebut. Caranya sangat mudah kok, pengguna iPhone seharusnya sudah paham.

Namun jika belum, bisa mempelajari tutorialnya di bawah ini :

  • Buka iCloud lewat browser atau buka aplikasi Find My iPhone di iPhone.
  • Login ke Apple ID di iPhone yang hilang.
  • Setelah berhasil login, akan ditampilkan perangkat Apple yang terhubung di Apple ID atau iCloud.
  • Ada juga keterangan apakah iPhone yang hilang sedang aktif atau dalam keadaan offline.
  • Jika baterai iPhone habis, maka akan terlihat lokasi terakhir dari iPhone yang hilang tersebut.

3. Cara melacak HP iPhone yang hilang

Setelah masuk ke Find My iPhone, pengguna bisa memanfaatkan beberapa menu untuk melacak iPhone yang hilang, yaitu :

1. Play Sound

Pertama ada Play Sound, memungkinkan pengguna untuk membuat iPhone yang hilang berbunyi. Dengan menu ini, diharapkan pengguna tahu lokasi iPhone dari bunyi yang muncul.

Jadi, sebelum menggunakan menu ini, harus datang ke lokasi terakhir dari iPhone yang hilang. Jika memang masih di situ, iPhone akan langsung bisa ditemukan lewat bunyi.

2. Mark As Lost

Berikutnya ada menu Mark As Lost, yang akan menandakan bahwa iPhone tersebut hilang. Jadi iPhone akan langsung terkunci secara otomatis dan tidak bisa diakses.

Selain itu, pengguna juga bisa membuat pesan yang nantinya akan muncul di layar iPhone yang hilang. Bisa berisi pesan dan kontak yang bisa dihubungi untuk mengembalikan iPhone tersebut.

3. Erase This Device

Terakhir ada menu Erase The Device, berguna untuk menghapus data-data yang ada di iPhone. Fitur ini bisa digunakan ketika tidak ada lagi harapan iPhone bisa kembali.

Cara melacak iPhone yang hilang sangat mudah, bisa menggunakan fitur yang bernama Find My iPhone. Dengan fitur ini, pengguna bisa menemukan lokasi iPhone terakhir, mengunci iPhone hingga menghapus data-data yang ada di dalamnya.

About Admin

Check Also

Cara-Restore-iPhone-Via-iTunes

Cara Restore iPhone Via iTunes

Cara Restore iPhone Via iTunes nampaknya sudah bukan menjadi hal yang sulit dilakukan oleh para …