Spesifikasi iPhone 5 – Anda perlu ketahui spesifikasi iPhone 5 perlu sebagai faktor pertimbangan sebelum memutuskan untuk membeli produk ini. Ponsel yang dirilis pada bulan September 2012 ini menjadi salah satu tipe smartphone yang paling diminati pada masanya dengan berbagai keunggulan dan fitur yang dimiliki.
Contents
Spesifikasi iPhone 5
Fitur yang disematkan pada ponsel iPhone 5 ini semakin kompleks dan canggih sehingga cukup mumpuni untuk melakukan berbagai jenis pekerjaan melalui aplikasi yang tersedia. Berikut ini beberapa spesifikasi iPhone dari tipe ini yang perlu Anda ketahui, di antaranya:
1.Desain dan Tampilan
Dimensi ukuran iPhone 5 lebih tipis jika dibandingkan dengan versi pendahulunya iPhone 4S yakni 0,3 inci. Ponsel ini memiliki ukuran 123.8 x 58.6 x 7.6 mm dengan berat 112 gram. Panjang dari tipe ini juga lebih panjang sehingga pengguna bisa lebih nyaman untuk melakukan streaming video dan lainnya.
Selain itu, resolusinya juga cukup tinggi dengan 1136 x 640 pixels sehingga layarnya lebih tajam dan jernih. spesifikasi iPhone 5 pada bagian luarnya dihiasi oleh kaca dan alumunium sehingga terlihat lebih elegan, mewah, dan eksklusif. Tersedia dua opsi warna hitam dan putih yang bisa Anda pilih sesuai selera.
2.Performa
iPhone 5 menjadi salah satu produk Apple yang memiliki performa cukup mumpuni dan ditenagai dengan chipset Apple A6, Dual-core dengan kecepatan 1.3 GHz Swift. RAM pada ponsel ini memiliki kapasitas 1 GB DDR2. Dengan kombinasi prosesor dan memori tersebut, HP ini mampu bekerja dengan baik.
Sistem operasi IOS 6 yang digunakan membuat loading dan kinerja ponsel menjadi super cepat. Selain itu, sudah didukung dengan berbagai aplikasi yang sangat menunjang kebutuhan pekerjaan sehari-hari seperti Passbook, Apple Maps, Siri yang lebih pintar, hingga layanan FaceTime melalui jaringan 3G.
3.Kamera
Apple merupakan salah satu merek ponsel yang terkenal dengan hasil fotonya yang sangat jernih, tak terkecuali untuk ponsel ini. Dimana spesifikasi iPhone 5 pada sektor ini sudah dibekali dengan kamera utama dengan resolusi 8 MP dan kamera depan beresolusi 1,2 MP sehingga Anda bisa foto selfie sepuasnya.
Hasil tangkapan gambar menggunakan kamera ponsel ini juga semakin berkualitas karena sudah didukung dengan fitur autofocus, 1/3.2” sensor size, HDR photo, geo-tagging, dan lain sebagainya. Kualitas video hasil perekamanan pun sudah dengan Full HD beresolusi 1080p.
4.Kapasitas Baterai yang Tahan Lama
Kapasitas baterai yang disematkan pada ponsel ini yakni 1440 mAh dan termasuk yang cukup besar saat pertama kali dirilis. Baterai ini cukup awet karena bisa bertahan hingga 8 – 12 jam hanya dengna sekali pengisian daya. Namun, tipe baterai yang disematkan adalah non-removable sehingga tidak bisa diganti.
Fitur dan Keunggulan
Selain dilengkapi dengan RAM yang mumpuni dan cukup untuk meningkatkan kinerja ponsel, ROM atau memori internalnya pun cukup lega mulai dari 16 GB, 32 GB, hingga 64 GB. Ukurannya yang tipis membuat ponsel ini mudah dibawa kemana-mana sehingga sangat praktis.
Dengan spesifikasi iPhone 5 diatas, tentu membuat perangkat ini sangat cocok untuk kebutuhan dasar seperti telepon, aplikasi perpesanan, media sosial, dan lainnya. Anda bisa menggunakannya untuk memotret pemandangan dan merekam video dengan kualitas yang mumpuni.
Jika melihat spesifikasi iPhone 5 di atas, maka bisa dikatakan bahwa ponsel ini cukup mumpuni untuk digunakan meskipun masih kalah dengan produk keluaran terbaru Apple. Harganya juga masih cukup terjangkau apalagi untuk yang second atau bekas.