Cara Melacak iPhone

Pasti Work! Begini Cara Melacak iPhone Hilang | Simple Tutorial

Kecanggihan teknologi di masa kini telah membuat berbagai masalah jadi bisa dipecahkan. Salah satunya kehilangan iPhone yang bisa diatasi dengan Cara Melacak iPhone Hilang . Cara ini sangat ampuh dan efektif untuk bisa menemukan HP iPhone yang tidak tahu keberadaannya.

Meski sudah umum digunakan, masih sedikit pengguna yang paham bagaimana proses melacak HP iPhone yang hilang. Oleh karena itu setiap user iPhone harus tahu bagaimana sebenarnya proses pelacakannya.

Cara Melacak iPhone Hilang

Sejak awal kehadiran smartphone iPhone, memang sangat diunggulkan oleh kemampuan pelacakan lokasi device tersebut. Fitur ini juga yang pada akhirnya menginspirasi HP zaman sekarang untuk menambahkan layanan cloud agar bisa melacak posisi saat hilang.

Sebagai fitur yang termasuk lama, pengguna wajib tahu bagaimana proses melacak iPhone. Agar saat tiba-tiba mengalami kehilangan iPhone, bisa segera di atasi dan lokasinya juga pasti tidak akan jauh. Berikut ini caranya:

1. Cara Melacak iPhone Hilang dengan Layanan Google Maps

Cara melacak iPhone hilang yang pertama bisa dilakukan lewat fitur dari Google yaitu Google Maps. Namun sebelum bisa digunakan, fitur pelacakan di dalam Google Maps harus diaktifkan. Jika tidak maka Google Maps tidak bisa melacak lokasinya.

Untuk cara mengaktifkannya bisa menuju ke situs Google Maps atau lewat aplikasi Google Maps. Kemudian buka menunya dan carilah nama “Location History” atau “Linimasa Anda”. Berikutnya tap tombol “Aktifkan” dan tunggu prosesnya selesai. 

Nah kalau sudah, sekarang tinggal memahami cara pelacakannya untuk iPhone. Berikut caranya:

  • Pertama bisa buka dulu browser yang ada di laptop atau pun di HP iPhone lain maupun Android.
  • Berikutnya masuk ke akun Google dan login menggunakan informasi yang sama persis dengan akun pada iPhone yang hilang.
  • Setelah itu akan muncul banyak layanan Google dan pilih saja layanan Google Maps. Kalau pakai aplikasi Android, bisa login pakai akun Google dan tinggal switch akun pada aplikasi Google Maps.
  • Kalau sudah bisa mulai buka “Menu” atau gambar profil. Di dalamnya akan muncul banyak opsi alat.
  • Selanjutnya bisa pilih “Your Timeline” atau “Linimasa Anda” dan sejarah perjalanan iPhone yang hilang akan diketahui.

Di sini bisa dilihat kemana saja iPhone tersebut sempat berada. Jadi bisa tinggal identifikasi siapa yang ke lokasi tersebut dan mencari keberadaan iPhone.

Baca Juga cara memindahkan foto dari iphone ke laptop tanpa itunes

2. Cara Melacak iPhone Hilang dengan Layanan iCloud

Ini merupakan proses melacak iPhone hilang dengan menggunakan fitur atau layanan bawaan dari pihak Apple. Namun layanan ini tidak akan bisa digunakan kalau sebelumnya tidak diaktifkan. Proses mengaktifkannya cukup mudah sekali.

Tinggal masuk menuju ke “iCloud” yang ada di “Settings” dan pilih “Find My iPhone”. Terakhir tinggal tap “Send Last Location” dan selesai. Kalau sudah aktif, maka bisa melacak iPhone dengan mudah. Ini caranya:

  • Langkah yang pertama buka browser pada perangkat apa saja. Bisa laptop, Android atau iPhone cadangan.
  • Tap pada kolom URL dan ketik dengan “www.icloud.com”, Enter.
  • Pada halaman login, isi saja dengan menggunakan informasi Apple ID yang sama pada Apple ID iPhone yang hilang. Jika beda maka tidak bisa melacak iPhone hilang.
  • Setelah berhasil masuk, bisa tap pada tulisan “Find My iPhone”.
  • Pilih nama device atau tipe iPhone yang hilang dan akan muncul dimana lokasi iPhone. 
  • Namun kalau iPhone-nya mati, maka ada pemberitahuan tidak bisa melacak. Proses pelacakan akan dimulai saat aktif lagi. Jadi cek secara berkala dan saat muncul tanda aktif, langsung tap “Action” agar HP bisa diketahui lokasinya dan dikunci.

Banyak banget artikel mengenai iPhone di TauBGT, simak yuk!

Agar iPhone bisa dilacak, pastikan sudah mengaktifkan fitur pelacakan dulu yang ada di iCloud maupun Google Maps. Sehingga proses melacak iPhone hilang bisa berjalan normal tanpa kendala.

Oke gitu aja tutorialnya,Mudah bukan? Yuk baca artikel TauBGT agar gak ketinggalan informasi menarik tentang tutorial iPhone yang lainnya. Sekian penjelasan TauBGT semoga beramanfaat dan tetap update di dunia digital ya sobat!

About Admin

Check Also

Cara-Restore-iPhone-Via-iTunes

Cara Restore iPhone Via iTunes

Cara Restore iPhone Via iTunes nampaknya sudah bukan menjadi hal yang sulit dilakukan oleh para …