Cara Mematikan Macbook – Mematikan komputer atau laptop merupakan suatu hal yang pernah kita lakukan, tidak hanya pernah, bahkan sering untuk anda yang setiap harinya harus berhadapan dengan komputer atau laptop.
Contents
Samakah Cara Mematikan Macbook dengan Laptop Merk Lain??
Pengguna laptop dengan merk umum seperti Asus, Acer dan lain sebagainya pastinya sudah tidak kebingungan lagi dengan cara mematikannya, langsung klik tombol windows yang terdapat pada bagian kiri bawah dan pilih shutdown, maka secara otomatis laptop akan mati dengan sendirinya.
Akan tetapi untuk mungkin cara diatas tidak berfungsi jika anda menggunakan perangkat besutan Apple yang tak lain adalah Macbook. Karena cara mematikan Macbook akan berbeda akan sedikit berbeda dengan yang lainnya.
Ada banyak langkah yang bisa dilakukan untuk mengistirahatkan Macbook kesayangan anda. Untuk anda yang masih merasa kebingungan dengan bagaimana cara mematikan Mackbook, berikut ini langkah-langkahnya :
Baca Juga : Cara Instal Windows 10 di Macbook Pro
Langkah – Langkah Cara mematikan Macbook dengan Mudah
Menggunakan Logo Apple
Cara mematikan Macbook yang pertama bisa mengunakan menu bar. Yaitu anda bisa langsung menuju menu bar, selanjutnya pilih dan klik logo apple dan cari tulisan shut down. Dengan begitu Macbook anda secara otomatis akan mati dengan sendirinya.
Melalui Terminal
Cara mematikn Macbook kedua yang dapat anda lakukan adalah dengan mengunakan atau melewati terminal. Disini anda bisa membuka aplikasi terminal. Lalu anda masuk ke baris perintah dan ketikan “sudo shutdown -h now.
Dari tulisan di atas merupakan perintah untuk mematikan Macbook saat itu juga. Jika anda menginginkan untuk mematikan dengan jeda waktu maka anda bisa mengunkan perintah “sudo shutdown –h+ 60. 60 ini maksutnya 60 menit ya gaes. Cocok nih buat kerja di malam hari. Kalau anda ketiduran Macbook bisa automatis mati. Jadi anda bisa tenang tidurnya. Dan Macbook aman tidak menyala semalaman.
Menggunakan Shortcut Pada Keyboard
Cara mematikn Macbook sobat kali ini bisa mengunkan dengan menggunakan shortcut keyboard. Cara ini adalah cara yang lebih mudah lagi. Anda tinggal tahan tombol pada keybord di Macbook. Shortcut yang digunakan yaitu control + eject. Setelah menekan tombol tersebut maka akan muncul kotak dialog dan anda bisa pilih shudown untuk matikan komputer. Selain itu cara yang lain juga bisa di gunakan yaitu dengan menekan Command + option +control + tombol Power.
Menggunakan Schedule
Cara mematikan Macbook yang terakhir yang mimin bagi ke anda adalah dengan mematikan Macbook lewat schedule. Cara ini cocok buat membatasi anak ketika bermain Macbook ini khususnya untuk orang tua yang anaknya sering main Macbook.
Untuk langkahnya adalah silahkan anda langsung membuka menu bar dan klik logo Apple lalu arahkan kursor ke system preferences. Ketika sudah terbuka system preferences maka anda pilih energy saver yang bergambarkan lampu. Setalah itu muncul kotak dialog anda lihat di pokok kanan bawah ada tulisan schedule klik. Dan muncul kotak dialok lagi trus anda bisa mengatur tanggalnya. Setelah anda mengatur tannggalnya maka otomatis Macbook akan mati di waktu yang sudah diatur.
Itulah beberapa cara mematikan Macbook yang bisa anda gunakan. Anda tinggal memilih salah satu dari beberapa cara diatas yang menurut anda paling mudah. Semua cara diatas mempunyai tujuan yang sama yakni untuk mematikan Macbook kesayangan anda.
Semoga artikel dari TauBGT.com bisa menjadi refrensi untuk anda yang mungkin saja saat ini masih merasa kebingungan dengan bagaimana cara mematikan Macbook. terlebih lagi untuk anda yang masih baru pertama kali memilikinya.