Disarankan untuk mempunyai charger Iphone original. Hal tersebut bertujuan agar hasil dan manfaat yang didapatkan pun akan baik. Jadi ketika hendak membeli sebuah charger Iphone pastikan untuk memilih yang asli.
Setiap Iphone pasti membutuhkan sebuah charger. Fungsi dari charger ini adalah untuk mengisi daya pada baterai Iphone yang berkurang. Karena fungsinya yang teramat penting inilah, maka setiap Iphone harus mempunyai charger.
Contents
Mengapa Harus Menggunakan Charger Iphone Original
Charger pada sebuah Iphone memang sangat penting dan dibutuhkan bagi sebuah Iphone. Tujuannya adalah agar ketika kehabisan baterai bisa diisi ulang. Karena fungsinya yang penting ini, maka charger Iphone tidak boleh dilupakan.
Untuk mempunyai charger dengan mutu yang baik, maka pilihlah charger yang original. Artinya pastikan jika charger yang dimiliki adalah yang asli dan bukan palsu. Hal ini bertujuan agar sambungan daya pengisi baterai dapat berjalan dengan baik tanpa kendala.
Terdapat beberapa perbedaan charger original dengan palsu. Meskipun charger palsu dibuat sangat mirip dengan yang asli. Jika dilihat dan diamati, dari bagian luar charger Iphone asli memang hampir mirip dengan charger Iphone palsu. Namun tetap saja keduanya ada perbedaan.
Perbedaan Charger Iphone Original dan Palsu
1. Komponen/bahan charger iphone original
Perbedaan antara charger Iphone original dengan charger Iphone palsu terletak pada komponen. Komponen pada charger Iphone asli lebih kuat dibandingkan dengan charger Iphone palsu. Komponen yang lebih kuat ini menjadikan charger jadi lebih awet dan tahan lama.
Adanya komponen yang kuat dan asli ini menjadikan voltase atau daya hantar energi lebih besar. Charger original dapat menghasilkan output yang pas dan sesuai dengan yang dibutuhkan oleh Iphone. Daya yang dibutuhkan adalah sebesar 5 volt 1 ampere.
2. Pengisian Daya Charger Palsu Tidak Stabil
Jika mengenakan charger yang original maka pengisian daya pada baterai pun akan stabil. Pengisian pada baterai tidak akan terjadi kendala maupun hambatan. Serta tidak akan ada lompatan pada voltase secara mendadak yang merusak Iphone tersebut.
Jika menggunakan charger Iphone yang asli maka secara otomatis akan mengurangi potensi ledakan. Sehingga potensi ledakan sangat kecil. Inilah salah satu karakteristik yang dimiliki oleh sebuah charger Iphone yang original.
Kualitas output yang dimiliki oleh charger Iphone yang asli juga sangat bagus. Bayangkan jika menggunakan charger Iphone palsu maka voltase yang dihasilkan tidak sesuai dan kualitas outputnya jelek. Sehingga potensi ledakan yang tercipta pun semakin besar.
Hal ini dibuktikan dengan adanya kasus meledaknya Iphone yang disebabkan karena pemakaian charger Iphone palsu. Kerap kali terjadi sehingga bisa diketahui bahwa penggunaan charger Iphone palsu mempunyai resiko bahaya yang besar.
Untuk menghindari pemilihan charger Iphone palsu, maka diperlukan sebuah cara agar dapat mengetahuinya. Perlu diketahui, bahwa charger Iphone yang asli dan original memiliki ciri tertentu. Ciri tersebut akan dijelaskan sebagai berikut.
Ciri Charger Iphone Original
Terdapat beberapa ciri khusus yang menandai apakah sebuah charger Iphone asli atau tidak. Perhatikan beberapa ciri khusus yang akan diberikan berikut agar terhindar dari pembelian charger Iphone palsu yang meresahkan.
1. Tulisan Khusus di charger iphone original
Ciri-ciri Charger Iphone Original bisa dilihat dari tulisan khusus yang ada pada charger tersebut. Tulisan khusus tersebut adalah logo MFI yang merupakan singkatan Made For Iphone.
Pada bagian kabel lightning USB juga pasti ada tulisan Designed By. Kemudian dapat ditemukan nomor seri 12 digit di sebelahnya.
2. Kabel Lightning
Ciri khusus charger Iphone yang original selanjutnya adalah terletak pada kabel lightning. Kabel lightning original pasti mempunyai garis-garis emas mengkilap, utuh, halus dan lembar kontak yang berwarna keemasan atau perak.
3. Ukuran Charger
Ukuran charger Iphone yang original adalah ukurannya yang konsisten. Ukuran charger original pada umumnya berkisar pada angka 7,7 milimeter x 12 milimeter. Sisipan pada faceplate dapat berwarna abu-abu atau metalik.
4. Konektor USB
Ujung konektor USB yang menghubungkan dengan adaptor charger mempunyai trapezoid interlock. Ciri ini berupa seperti garis-garis putus yang memiliki jarak yang sama. Lempeng kontak yang dimiliki pun pasti berwarna emas.
Selain itu, ciri simbol USB pun tidak timbul. Ciri lain yang dimiliki oleh simbol USB adalah permukaannya yang halus dan tidak dapat hilang karena bergrafik laser. Simbol USB asli pun tidak mudah pudar.
5. Bobot Charger
Ciri khas pada charger Iphone yang original adalah terletak pada bobot chargernya. Bobot charger pada charger Iphone yang original pasti lebih berat jika dibandingkan dengan bobot charger Iphone palsu.Seperti itulah penjelasan dan uraian yang telah diberikan mengenai charger Iphone original dan ciri-ciri khususnya. Untuk menghindar pembelian dan pemilihan terhadap charger Iphone palsu, bisa diperhatikan dengan ciri khusus yang telah dijabarkan di atas.
Banyak banget artikel mengenai iPhone di TauBGT, simak yuk!
Sekian penjelasan TauBGT semoga beramanfaat dan tetap update di dunia digital ya Sobat ! Yuk baca artikel TauBGT agar gak ketinggalan informasi menarik tentang tutorial iPhone yang lainnya.