screen-recorder-iphone

Screen Record Iphone

Screen record Iphone berbeda dengan screenshot. Screen record pada Iphone memudahkan penggunanya untuk mengambil gambar pada layar, merekam tindakan pada layar dan bahkan bisa dibagikan kepada orang lain dan bisa dibuat menjadi dokumen.

Screen record Iphone atau rekam layar merupakan sebuah fitur yang memperbolehkan pengguna untuk merekam setiap kegiatan layar di Iphone. Bagi beberapa orang merekam layar merupakan kegiatan penting. Gunanya untuk kepentingan pribadi maupun pekerjaan.

Baca Juga Cara Menemukan Nomor Seri Iphone

Langkah Melakukan Screen Recording iPhone

Iphone merupakan sebuah perangkat elektronik dengan sistem terbaru yang bisa digunakan. Iphone mempunyai beberapa fitur terbaru yang pastinya harus dicoba dan digunakan. Salah satu fitur terbaru tersebut adalah Screen record Iphone.

Fitur yang bernama Screen record Iphone adalah sebuah fitur yang mengizinkan untuk merekam setiap kegiatan di layar Iphone. Melalui fitur ini pengguna Iphone dapat merekam segala kegiatan yang dilakukan dan tertampil pada layar Iphone.

Fitur screen record sangat bermanfaat bagi para pengguna Iphone yang ingin membuat sebuah tutorial maupun memperlihatkan berbagai hal lainnya. Kegiatan merekam layar di Iphone memang merupakan sebuah hal yang telah dinantikan keberadaannya.

Dengan tersedianya fitur screen record sehingga penggunanya dapat merekam kegiatan layar Iphone tanpa menggunakan aplikasi berupa screen recorder Iphone. Fitur screen record juga telah tersedia di update iOS 11.

Untuk mengupdate fitur screen record ini, para pengguna hanya perlu melakukan update iOS 11 pada Iphone. Sehingga tidak perlu repot lagi mencari screen recorder pada Iphone. Fitur ini telah dimudahkan agar para pengguna dapat menggunakannya secara praktis.

Seperti yang telah diketahui, untuk melakukan perekaman di layar Iphone maka diperlukan fitur screen record. Ada beberapa tahap dan langkah yang dapat dilakukan agar dapat menikmati fitur screen record ini. Berikut adalah langkah yang dapat dilakukan untuk melakukan screen record Iphone:

1.   Atur Control Center

Hal pertama yang harus dilakukan untuk melakukan screen record Iphone adalah dengan menambahkan sebuah kontrol untuk fitur screen recorder di Control Center. 

  • Cara untuk menambahkan fitur screen recorder adalah masuk ke menu Settings dan pilih Control Center.
  • Atur Control Center sesuai selera, maka Control Center akan aktif. 
  • Jika belum aktif, maka tekan dan pilih Control Center sekali lagi. 
  • Setelah mengatur Control Center sedemikian rupa, baru bisa menggunakan aplikasi fitur screen recorder.

2.   Ikon Screen Recording

Hal kedua yang patut dilakukan untuk melakukan screen record Iphone adalah menekan ikon Screen Recording untuk memulai merekam layar pada Iphone.

Jika belum tahu ikon Screen Recording maka ikon ini berbentuk lingkaran. Bisa ditekan dan digunakan untuk memulai kegiatan merekam layar di Iphone.

3.   Mulai Merekam

Ketika Screen Recording sudah aktif, pengguna bisa memulai proses perekaman. Mulailah merekam layar di Iphone dalam kurun waktu 3 detik dengan hitungan mundur. Mulailah melakukan perekaman sesuai yang dibutuhkan dan diperlukan.

Jika screen recording sudah mulai menyala dan aktif, maka akan keluar sebuah bar warna merah pada bagian atas. Bar merah ini sebagai perlambang dan tanda bahwa rekaman atau recording mulai berjalan.

4.   Matikan Screen Recording

Ketika sudah puas merekam layar Iphone maka lekas matikan fitur ini. Cara untuk menghentikan Screen Recording adalah cukup pilih menu Control Center. Kemudian tekan sekali kontrol Screen Recording dan matikan.

Banyak banget artikel mengenai iPhone di TauBGT, simak yuk!

Setelah mematikan Screen Recording maka akan keluar sebuah notifikasi yang menunjukkan bahwa perekaman di layar telah berhasil disimpan. Untuk mengeceknya, bukalah aplikasi galeri dan melihat sendiri hasil rekaman screen record yang telah dilakukan.Seperti itulah penjelasan dan uraian singkat mengenai fitur screen record Iphone. Jika berminat dan ingin melakukan proses perekaman pada layar Iphone, maka bisa menggunakan Screen record. Ikuti langkah dan tahapan yang telah diterangkan di atas.

Sekian penjelasan TauBGT semoga beramanfaat dan tetap update di dunia digital ya Sobat ! Yuk baca artikel TauBGT agar gak ketinggalan informasi menarik tentang tutorial iPhone yang lainnya.

About Admin

Check Also

Cara-Restore-iPhone-Via-iTunes

Cara Restore iPhone Via iTunes

Cara Restore iPhone Via iTunes nampaknya sudah bukan menjadi hal yang sulit dilakukan oleh para …